Promosi Ebook Bimbel Brilian

Soal Tema 4 Kelas 1 SD Subtema 3 Keluarga Besarku dan Kunci Jawaban

LATIHAN SOAL PENILAIAN HARIAN
Tema : 4 – Keluargaku
Subtema : 3 – Keluarga Besarku

Keterangan soal :
Jumlah soal pilihan ganda = 25
Jumlah soal isian singkat = 15
Jumlah soal uraian =

A. BERILAH TANDA SILANG (X) PADA HURUF A, B ATAU C PADA JAWABAN YANG BENAR!

1. Nenek adalah .… dari orang tua kita.
a. Ibu
b. Ayah
c. Adik

Bacaan Lainnya

2. Orang yang melahirkan kita adalah ….
a. Ayah
b. Ibu
c. Bibi

3. Ibunya Andi mempunyai ayah bernama Pak Ruslan
Andi pun memanggil Pak Ruslan dengan sebutan ….
a. Nenek
b. Paman
c. Kakek

4. Saudara perempuan dari ayah atau ibu bisa kita panggil ….
a. Paman
b. Bibi
c. Kakak

5. Pak Jaya adalah kakak dari ayahnya Ratna
Ratna bisa memanggil Pak Jaya dengan panggilan ….
a. Paman
b. Kakek
c. Kakak

6. Pak Danu adalah ayah dari Ibunya Rani.
Maka Rani adalah ….. dari Pak Danu.
a. Anak
b. Keponakan
c. Cucu

7. Dengan keluarga besar sebaiknya kita saling ….
a. Membenci
b. Menyayangi
c. Melupakan

8. Berbicara kakek dan nenek harus dengan bahasa yang ….
a. Sopan
b. Keras
c. Cepat

9. Ketika bermain dengan saudara sepupu sebaiknya selalu….
a. Berkelahi
b. Akur
c. Menangis

10. Memiliki banyak saudara rasanya ….
a. Menyedihkan
b. Menyenangkan
c. Membosankan

11. Jika ada teman yang mengenalkan anggota keluarganya, maka kita tidak boleh ….
a. Mendengarnya
b. Menghargainya
c. Menghinanya

>> Video Soal Tema 4 Kelas 1 SD Subtema 3 Keluarga Besarku dan Kunci Jawaban <<

12. Saat berkenalan harus berkata dengan ….
a. Jujur
b. Bohong
c. Pura-pura

13. Dani ingin mengukur panjang meja dengan anggota tubuhnya
Dani bisa dengan mudah menggunakan ….
a. Daun telinganya
b. Kedua matanya
c. Jengkal jarinya

14. Benda yang bisa dijadikan alat ukur sederhana untuk menghitung panjang seperti …..
a. Air
b. Korek api
c. Televisi

15. Panjang tangan bukan satuan baku
Karena panjang tangan setiap orang itu ….
a. Sama semua
b. Berbeda-beda
c. Persis sama

16. Anita mengukur benda-benda di kelas dengan pensil.
Panjang meja adalah 8 pensil dan pnjang kursi adalah 6 pensil.
Jadi panjang meja di kelas itu ….. dari panjang kursi.
a. Lebih pendek
b. Lebih rendah
c. Lebih panjang

17. Tinggi ayah Deni adalah 15 jengkal, tinggi ibu Deni adalah 12 jengkal dan tinggi kakak Deni adalah 14 jengkal.
Jadi yang paling tinggi adalah ….
a. Ayah Deni
b. Ibu Deni
c. Kakak Deni

18. Jika beribadah bersama keluarga harus bersikap …..
a. Tenang
b. Gaduh
c. Nakal

19. Beribadah bersama keluarga bisa membuat suasana di rumah menjadi ….
a. Susah
b. Harmonis
c. Kacau

20. Beribadah bersama keluarga adalah contoh sikap ….. kepada Tuhan.
a. Syukur
b. Benci
c. Jauh

Bacaan untuk soal nomor 21 sampai 25!

Pada hari minggu Panji berkunjung ke rumah pamannya.
Paman Panji bernama Pak Joko, serta bibinya bernama Bu Dewi.
Pak Joko adalah kakak dari ibunya Panji.
Pak Joko mempunyai anak laki-laki seumuran Panji, namanya adalah Raka.
Panji senang bermain dengan Raka, mereka bermain dengan rukun.
Panji dan Raka sering bertukar mainan, mereka sangat akrab sekali.

21. Siapakah nama paman Panji?
a. Dewi
b. Raka
c. Joko

22. Bu Dewi adalah ….
a. Neneknya Panji
b. Bibinya Panji
c. Ibunya Panji

23. Pak Joko adalah …. dari ibunya Panji.
a. Kakak
b. Adik
c. Ayah

24. Panji dan Raka jika bermain selalu ….
a. Ramai
b. Rukun
c. Berkelahi

25. Raka adalah saudara ….. Panji.
a. Kandung
b. Sepupu
c. Tiri

Jika ingin mendownload soal ini, berikut linknya :
-> Download Soal Tema 4 Kelas 1 SD Subtema 3 Keluarga Besarku dan Kunci Jawaban

Jika ingin mengerjakan soal pilihan gandanya secara online dengan langsung ternilai secara online, silahkan dicoba :
->  Soal Online Tema 4 Kelas 1 SD Subtema 3 Keluarga Besarku Langsung Ada Nilainya

B. JAWABLAH PERTANYAAN-PERTANYAAN BERIKUT INI DENGAN BENAR!

1. Saudara laki-laki dari ayah atau ibu bisa kita panggil ….

2. Ayah dari orang tua kita bisa kita pangggil ….

3. Anak dari paman atau bibi kita, ia merupakan saudara ….

4. Bu Riska adalah kakak dari Ibunya Sinta.
Jadi Sinta bisa memanggil Bu Rista dengan panggilan ….

5. Bu Ratna adalah ibu dari Ayah Bagas
Maka Bagas adalah ….. dari Bu Ratna.

6. Ibunya Arin punya seorang ibu bernama Bu Diana.
Jadi Bu Diana merupakan ….. dari Arin.

7. Saudara sepupu adalah saudara yang merupakan anak dari ….

8. Saat mengenalkan anggota keluarga, kita tidak boleh berkata ….

9. Siapakah nama paman dan bibimu?

10. Panggilan apa yang kamu berikan kepada kakek dan nenekmu?

11. Berilah contoh bagian tubuh yang bisa digunakan untuk mengukur panjang benda!

12. Berilah contoh benda yang bisa dijadikan alat ukur sederhana!

13. Apakah kegiatan ibadah yang pernah kamu lakukan bersama keuargamu?

14. Sebutkan anggota dari keluarga besar!

15. Mengapa kita harus akur ketika bermain dengan saudara sepupu?

Jika ingin mendownload soal ini, berikut linknya :
-> Download Soal Tema 4 Kelas 1 SD Subtema 3 Keluarga Besarku dan Kunci Jawaban

Jika ingin mengerjakan soal pilihan gandanya secara online dengan langsung ternilai secara online, silahkan dicoba :
->  Soal Online Tema 4 Kelas 1 SD Subtema 3 Keluarga Besarku Langsung Ada Nilainya

KUNCI JAWABAN SOAL ULANGAN TEMATIK
KELAS 1 SD TEMA 4 KELUARGAKU
SUBTEMA 3 KELUARGA BESARKU

A. JAWABAN

  1. a. Ibu
  2. b. Ibu
  3. c. Kakek
  4. b. Bibi
  5. a. Paman
  6. c. Cucu
  7. b. Menyayangi
  8. a. Sopan
  9. b. Akur
  10. b. Menyenangkan
  11. c. Menghinanya
  12. a. Jujur
  13. c. Jengkal jarinya
  14. b. Korek api
  15. b. Berbeda-beda
  16. c. Lebih panjang
  17. a. Ayah Deni
  18. a. Tenang
  19. b. Harmonis
  20. a. Syukur
  21. c. Joko
  22. b. Bibinya Panji
  23. a. Kakak
  24. b. Rukun
  25. b. Sepupu

>> Video Soal Tema 4 Kelas 1 SD Subtema 3 Keluarga Besarku dan Kunci Jawaban <<

B. JAWABAN

  1. Paman
  2. Kakek
  3. Sepupu
  4. Bibi
  5. Cucu
  6. Nenek
  7. Paman / bibi
  8. Bohong
  9. (Jawaban menyesuaikan )
  10. Eyang kakung, eyang putri, Mbah Wedok, Mbah Lanang ( Jawaban menyesuaikan )
  11. Tangan, jengkal tangan, telapak kaki,
  12. Pensil, korek api, bolpoin
  13. ( Jawaban menyesuaikan agama murid )
  14. Ayah, ibu, adik, kakak, kakek, nenek, paman, bibi, sepupu.
  15. Agar bermain bisa terasa menyenangkan

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *